Saya akan menyebutkan beberapa fitur dan juga kelebihan telegram dibandingkan whatsapp, yang ‘mungkin’ akan membuatmu berpikir dua kali untuk menggunakan telegram ini sebagai aplikasi pesan instan favorit kamu.
Fitur Telegram#
Telegram memiliki banyak kelebihan di bandingkan Whatsapp. Dengan berbagai fitur menarik yang ditambahkan di setiap updatenya menjadikan aplikasi ini semakin asyik digunakan untuk berkirim pesan antar teman maupun keluarga.
Dari informasi yang saya dapatkan dari blog official telegram, dari hari ke hari fitur telegram ini semakin baik, sehingga akan memudahkan usernya untuk lebih efektif dalam menggukanakan aplikasi ini.
saya akan menyebutkan 3 fitur menarik yang dimiliki telegram :
Visible Votes#
Fitur seru telegram ini menjadikan kamu bisa membuat voting saat grup kelasmu mengiginkan liburan tapi belum pasti ingin pergi kemana.
Dengan fitur ini kamu bisa membuat voting, ingin liburan ke gunung ataukah ke pantai, atau barangkali hanya ingin berkunjung ke salah satu temanmu yang berada di dalam pedesaan.
Bukan hanya sebatas itu saja, kamu bisa membuat voting tentang apapun hal itu.
Ini update terbaru dari aplikasi pesan instan telegram ini.
Sebelumnya telegram menyembunyikan siapa saja yang memberikan suara, tapi sekarang kita bisa mengatur agar bisa menampilkan siapa saja yang menginginkan pergi ke gunung atau hanya berkunjung ke teman saat liburan datang.
hmm…apakah menurutmu ini fitur yang berguna?
Multiple Answer#
Beberapa hari yang lalu kamu pusing dengan beberapa soal dari UAS, hufftt..
Kamu terpikir untuk mengambil rehat sejenak, akhirnya kamu memutuskan untuk membuat rencana liburan yang seru.
Dan kamu memutuskan untuk membuat poling di grup telegram, kapan waktu terbaik untuk berlibur, tentu kamu akan membuat beberapa pilihan, mungkin akan ada lebih dari satu jawaban untuk destinasi liburan.
Fitur Multiple Answer ini menjadikan hal ini begitu mudah.
Kamu bisa menggunakan membuat multiple answer untuk contoh kejadian yang saya sebutkan diatas, fitur yang berguna bukan?
Quiz Mode#
Kamu pernah melihat acara TV “Who Wants To Be A Milionare”?
Yaa..di telegram memiliki fitur ini agar bisa mengaplikasikan permainan yang hampir serupa, dengan efek taburan bunga saat jawaban kamu benar, dan memberikan efek “shaking” saat jawaban kamu keliru.
Dengan ini kamu bisa menjadikan grup kelasmu lebih seru dan tidak membosankan, bisa saja kamu hanya sekedar membuat pertanyaan hiburan, yaa…itu semua terserah kamu 🙂
Kelebihan Telegram#
Selain fitur yang menarik, beberapa kelebihan telegram juga engga kalah menarik, yang pasti lebih nyaman dan efektif saat digunakan.
Sangat Ringan !#
Telegram lebih ringan dibandingkan whatsapp, telegram menyimpan riwayat chat di penyimpanan awan milik mereka sehingga memori smartphone kita tidak terbebani oleh banyaknya chat yang kita miliki.
Kamu tidak perlu repot-repot mencadangkan riwayat chat saat kamu mengganti smartphone, karena riwayat chat kamu akan tersimpan di penyimpanan awan mereka.
Kamu tinggal masuk menggunakan nomor handphone yang kamu gunakan saat mendaftar telegram, lalu riwayat chat kamu akan muncul seluruhnya.
Berbeda dengan whatsapp yang harus dicadangkan agar riwayat chat tetap aman.
Hey..ini akan membuat tagihan datamu meningkat, karena jumlahnya tidak sedikit, membutuhkan ratusan MB atau bahkan GB, jika kamu mencadangkan semua media yang ada di Whatsapp kamu.
Stiker Yang Melimpah Dan Animatif#
Telegram memiliki stiker yang melimpah dan banyak variasinya, dengan ini kamu bisa mengekspresikan emosi kamu lewat stiker.
Misalnya kamu memilih emoticon bahagia, maka telegram akan menampilkan prediksi contoh stiker dengan ekpresi yang serupa, tergantung seberapa banyak stiker yang kamu download.
Sebagian dari stiker yang ada memiliki animasi yang menarik, sehingga percakapan kamu di telegram akan semakin asik.
Fitur ini di beberapa aplikasi lain juga ada yang serupa, tetapi telegram lebih ringan dalam mengaplikasikan fitur ini.
Dan ini juga tergantung seberapa cepat jaringan internet di tempat kamu berada. hehehe…
Tampilan Telegram Mudah Dikustomisasi#
saya yakin dengan tampilan yang bisa diatur sesuai dengan keinginan kita maka tidak akan ada lagi ungkapan bosan terhadap tampilan yang itu itu saja
- Kamu bisa mengatur besar atau kecilnya huruf
- Terdapat pilihan warna tema yang beragam
- Mengatur seberapa besar ukuran stiker
Berbagi File Besar? No Problem.#
Telegram mampu berkirim pesan dalam jumlah yang besar, terakhir dari info yang saya ketahui, telegram mampu berkirim pesan sampai 1,5 gb.
Berbeda dengan aplikasi sebelah, sewaktu saya kirim video beberapa puluh mb ada peringatan bahwa file yang anda kirim terlalu besar
Maka dari itu di telegram ada banyak sekali grup atau channel yang membagikan kumpulan lagu-lagu dan bahkan film. Ssttt…
Dan saat kamu melihat gambar yang ada di grup ataupun channel, gambar tidak akan langsung tersimpan di memory smartphone kamu, kecuali kamu mengklik “simpan di galeri”. Ini bisa menghemat ruang penyimpanan hp kmu 🙂
Sistem Keamanan Telegram Lebih Tinggi#
Menurut pembuat telegram (sebutkan namanya) telegram memiliki sistem keamanan yang baik dibandingkan whatsapp.
saya akan menyebutkan beberapa poin dari sistem keamanan yang telegram miliki :
Nomor kamu akan tetap aman,#
Jika kamu bergabung di salah satu grup telegram maka yang akan tampil hanyalah username kamu saja. Sehingga orang lain tidak lagi spam ke nomor telepon kamu.
Berbeda dengan Whatsapp, kamu bisa melihat nomor telepon para anggota jika di dalam grup yang sama, sehingga akan rawan terkena spam, atau lebih buruk dari itu.
Kecuali jika sebelumnya kamu menyimpan nomor telepon mereka. Maka telegram akan secara default mensikronkan kontak di smartphone kamu agar langsung terhubung dengan telegram mereka, sehingga nomor teleponnya akan muncul di profile telegram.
Secret Chat#
Fitur ini berfungsi untuk berkomunikasi dengan tingkat keamanan yang lebih tinggi.
Dengan menambahkan beberapa fitur tambahan pada secret chat yaitu :
- Kamu dan lawan bicara harus online di waktu yang sama, dan dalam jangka waktu tertentu riwayat chat akan terhapus dari mulai 1 detik dan paling lama 1 pekan, tergantung seberapa lama kamu mengaturnya
- Dan chat kamu tidak akan akan meninggalkan jejak pada server telegram.
- Fitur ini juga tidak mengijinkan kamu untuk meneruskan pesan yang ada.
- Kamu tidak akan bisa melakukan screenshot, demi menjaga privasi.
- Secret chat menggunakan enkripsi end to end yang memperketat keamanan saat masuk ruang chatting.
Menurut CEO telegram, Pavel Durov. Sistem enkripsi end to end yang telegram miliki bukan abal-abal seperti halnya whatsapp yang menurut pemaparannya tidak seperti apa yang digaungkan selama ini.
Dari informasi yang saya dapatkan dari situs tanya jawab Quora. Whatsapp justru menjual informasi yang ada di dalamnya untuk kebutuhan bisnis mereka.
Disana disebutkan bahwa ada iklan di instagram yang sesuai dengan percakapan di whatsapp, yang membahas tentang suatu produk software untuk presentasi.
Dan beberapa hari kemudian muncul iklan di feed instagram yang berkaitan dengan software yang terkait, dan itu terjadi dua kali.
Mungkin kamu mengira bahwa ini semua merupakan suatu kebetulan, tapi itu terjadi dua kali dengan produk yang berbeda.
Bisa kamu percaya ataupun tidak, karena ini hanya pendapat salah satu pengguna internet, kamu bisa mengeceknya sendiri.
Tampilan Media Yang Memudahkan#
Di telegram pensortiran media lebih rapih dan nyaman untuk dilihat.
Media yang dimaksud adalah foto, berkas, tautan, dan suara.
Media tersortir dengan tanggal kapan file itu dikirim, sehingga membuat kamu lebih mudah menemukan media yang kamu inginkan.
Detail dengan ukuran file dan waktu diuploadnya, sehingga kamu bisa menentukan berapa besaran tagihan data yang kamu keluarkan.
Grup Dan Channel, apa bedanya?#
Kelebihan telegram yang lainnya yaitu, adanya grup dan channel
Apa yang membedakan diantara keduanya?
Channel. hanya admin yang dapat memposting tulisan atau informasi di dalamnya, karena channel ini berfungsi untuk memberitahukan sebuah informasi tanpa perlu ada yang mengomentari.
Biasanya yang dibagikan adalah berupa broadcast atau undangan, dan lain-lain.
Grup. semua anggota grup bisa berkomentar sepuasnya, dan harus tetap bijak tentunya.
Dan persamaan diantara keduanya adalah, bisa membuat pinned post atau chat yang muncu dibagian atas ruang chat, agar semua anggota grup bisa membaca pesan itu, peraturan grup contohnya.
Akan saya bahas tentang Grup Dan Channel di tulisan selanjutnya 🙂